Rabu, September 11, 2024
BerandaNewsKabar Duka Kembali Menyelimuti Pesantren Dan Nahdlatul Ulama Jawa Timur

Kabar Duka Kembali Menyelimuti Pesantren Dan Nahdlatul Ulama Jawa Timur

BANGKALAN- Kabar duka kembali menyelimuti pesantren dan Nahdlatul Ulama Jawa Timur. Wakil Rais Syuriah PWNU Jawa Timur KH. M Nuruddin A Rahman dikabarkan wafat pada dini hari pukul 23.50 WIB melalui siaran grup WhatsApp Pengurus Perangkat Organisasi PWNU Jawa Timur.

Kiai Nuruddin merupakan Pengasuh Pondok Pesantren Al Hikam Tunjung Burneh Bangkalan. “Beliau wafat pada hari Jum’at 8 Januari 2021, Pukul 22.45 WIB,” kata Syaiful Amin Ketua LPBI NU Jawa Timur.

Kabar serupa dibenarkan oleh Abu Bakar Staf Kepala Rumah Tangga PWNU Jawa Timur. “Ya beliau meninggal dunia pada pukul 22.45 WIB di Bangkalan, konfirmasi itu saya dapatkan dari supir almarhum, kang zeki,” kata Abu Bakar saat konfirmasi dari media.

Kiai Nuruddin meninggal diusia 63 tahun. Saat berita ini ditulis, pemakaman almarhum belum bisa terkonfirmasi dari pihak keluarga.

#Sumber: Nu online

اَللهُمَّ اغْفِرْلَهُ وَارْحَمْهُ وَعَافِه.ِ وَاعْفُ عَنْهُ وَاَكْرِمْ نُزُلَهُ وَوَسِّعْ مَدْخَلَهُ وَاغْسِلْهُ بِالْمَاءِ وَالثَّلْجِ وَالْبَرْدِ وَنَقِّهِ مِنَ الْخَطَايَا كَمَا يُنَقَّى الثَّوْبُ اْلاَبْيَضُ مِنَ الدَّنَسِ وَاَبْدِلْهُ دَارًاخَيْرًا مِنْ دَارِهِ وَاَهْلاً خَيْرًا مِنْ اَهْلِهِ وَزَوْجًا خَيْرًا مِنْ زَوْجِهِ وَاَدْخِلْهُ الْجَنَّةَ وَاَعِذْهُ مِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ وَفِتْنَتِهِ وَمِنْ عَذَابِ النَّارِ. اَللهُمَّ اغْفِرْ لِحَيِّنَا وَمَيِّتِنَا وَشَاهِدِنَا وَغَائِبِنَا وَصَغِيْىرنَا وَكَبِيْرنَا وَذَكَرِنَا وَاُنْثَانَا.
اَللهُمَّ مَنْ اَحْيَيْتَهُ مِنَّا فَاَحْيِهِ عَلَى اْلاِسْلاَمِ وَمَنْ تَوَفَّيْتَهُ مِنَّا فَتَوَفَّهُ عَلَى اْلاِيْمَانِ.
اَللهُمَّ لاَتَحْرِمْنَا اَجْرَهُ وَلاَتُضِلَّنَا بَعْدَهُ بِرَحْمَتِكَ يَآاَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ. وَالْحَمْدُ ِللهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ.

آمين يارب العالمين ويا مجيب السائلين،

Disklaimer

Dasar Hukum Undang-Undang Nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik menegaskan sebagaimana dalam Pasal 28 F Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang menyebutkan bahwa setiap Orang berhak untuk berkomunikasi dan memperoleh Informasi untuk mengembangkan pribadi dan lingkungan sosialnya, serta berhak untuk mencari, memperoleh, memiliki, dan menyimpan Informasi dengan menggunakan segala jenis saluran yang tersedia.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments