Rabu, September 11, 2024
BerandaNewsKunjungan Ke Madura, Deputi Bidang Pelayanan Publik KEMENPAN RB Apresiasi 3 Pelayanan...

Kunjungan Ke Madura, Deputi Bidang Pelayanan Publik KEMENPAN RB Apresiasi 3 Pelayanan Publik di Polres Bangkalan

Polres Bangkalan – Pulau Madura menjadi tujuan dari kunjungan kerja Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KEMENPAN RB). Dan kunjungan kerja kali ini ke pemerintah Kabupaten Bangkalan, Kamis (16/09/2021). Pada kunjungan tersebut, KEMENPAN RB mendorong pemerintah setempat untuk percepatan penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kabupaten Bangkalan, Provinsi Jawa Timur.

Sebagai informasi, Kabupaten Bangkalan menjadi salah satu dari 38 pemerintah daerah yang telah menandatangani komitmen pembangunan MPP pada Maret 2021 lalu. Dengan dipimpin tim oleh Prof. Dr. Diah Natalisa, MBA. selaku Deputi Bidang Pelayanan Publik beserta tim juga melakukan pengecekan ke Polres Bangkalan yang dinahkodai oleh AKBP Alith Alarino, S.I.K.

Dalam arahannya kepada pejabat teras di Mapolres Bangkalan, Prof Diah sapaan akrabnya juga berharap bahwa Polres Bangkalan yang saat ini telah meraih predikat WBK (Wilayah Bebas Korupsi) pada tahun 2019 silam, mampu mempertahankan performa apiknya dalam memberikan pelayanan prima dan terbaik kepada masyarakat.

Tim KEMENPAN RB yang juga turut serta ke Bangkalan yakni Asisten Deputi Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan dan Evaluasi Pelayanan Publik II Kementerian PANRB Noviana Andrina beserta tim ikut mendampingi Prof Diah melakukan pengecekan terhadap 3 pelayanan publik unggulan di Polres Bangkalan, yaitu SKCK, SPKT, dan SIM. Tim KEMENPAN RB juga meninjau kesiapan Polres Bangkalan guna meraih predikat WBBM di akhir tahun 2021 nanti.

Prof Diah menyampaikan bahwa saat ini Polres Bangkalan telah menunjukkan perubahan signifikan dan melakukan pembenahan di berbagai lini pelayanan publik. Apresiasi ini diberikan karena meningkatnya sarana dan prasarana di 3 pelayanan publik serta merujuk pada hasil Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) yang tersedia di sudut pelayanan publik Polres Bangkalan. “Semoga dengan peningkatan kualitas pelayanan serta sarana dan prasarana, Polres Bangkalan mampu memberikan pelayanan yang terbaik lebih dari yang kita lihat hari ini kepada masyarakat,” ungkap Prof Diah.

Sementara itu, ketika dimintai keterangan selepas kunjungan kerja Deputi Bidan Pelayanan Publik KEMENPAN RB di Polres Bangkalan, AKBP Alith Alarino, S.I.K. menegaskan jika pihaknya terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik dan prima kepada masyarakat. “Kita bertekad memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Dengan sarana dan prasarana yang sangat mumpuni dan akan terus kita tingkatkan, kedepan kami akan selalu mengutamakan kepuasan masyarakat dalam mempersembahkan pelayanan terbaik,” tegas mantan Kasatreskrim Polres Jember ini sore tadi.

( Duwi/ MzL )

Disklaimer

Dasar Hukum Undang-Undang Nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik menegaskan sebagaimana dalam Pasal 28 F Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang menyebutkan bahwa setiap Orang berhak untuk berkomunikasi dan memperoleh Informasi untuk mengembangkan pribadi dan lingkungan sosialnya, serta berhak untuk mencari, memperoleh, memiliki, dan menyimpan Informasi dengan menggunakan segala jenis saluran yang tersedia.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments